Pemrograman adalah semua tentang pemecahan masalah yakni untuk menyelesaikan suatu masalah nyata, menyelesaikannya dengan cepat, atau memecahkan masalah dengan cara yang baru. Buat kamu yang menyukai tantangan, ini adalah dunia yang harus kamu taklukkan! Coding adalah contoh berpikir out of the box yang baik karena kamu dapat leluasa untuk berkarya. Selain itu, kamu juga akan lebih terbiasa berpikir terstruktur, sistematis, dan efisien.
Sekarang ini kita nggak lepas dari yang namanya smartphone dan komputer, serta berbagai aplikasi. Saat ini ada sekitar miliaran orang yang terkoneksi dengan Internet. Ya, pekerjaan yang membutuhkan kemampuan coding bakal terus meningkat dari tahun ke tahun. Pemrograman adalah bahasa masa depan dan membuka banyak peluang serta kemungkinan baru.
Sekarang ini kita nggak lepas dari yang namanya smartphone dan komputer, serta berbagai aplikasi. Saat ini ada sekitar miliaran orang yang terkoneksi dengan Internet. Ya, pekerjaan yang membutuhkan kemampuan coding bakal terus meningkat dari tahun ke tahun. Pemrograman adalah bahasa masa depan dan membuka banyak peluang serta kemungkinan baru.
Banyak perusahaan teknologi terkenal memberikan kamu pilihan untuk bekerja dari rumah, setidaknya kerja nggak harus selalu di kantor dari jam 9 pagi sampai 5 sore. Jadi, kamu tidak harus berada di suatu tempat setiap hari pada waktu tertentu. Meski begitu, produktivitas kerja juga harus benar-benar kamu atur dengan baik sehingga tidak mencampur aduk urusan pribadi.
Dengan kemampuan pemrograman yang andal, kamu nggak perlu khawatir jika kehilangan pekerjaan utama kamu. Kamu bisa menjadi programmer freelance, dan ada banyak sekali pekerjaan yang membutuhkan kemampuan coding di luar sana. Oh iya, tahukah kamu bahwa web developer menjadi salah satu pekerjaan dengan upah tertinggi. Jadi, tunggu apalagi, sambut kesempatan emas itu.
Dengan belajar program, kamu berkesempatan untuk menciptakan sesuatu yang berdampak besar mengubah dunia. Ambil contoh Mark Zuckerberg yang membuktikan diri dengan Facebook, dan telah berhasil mengubah cara jutaan orang bersosialisasi dan berinteraksi di dunia maya. Jika kamu memiliki beberapa ide cemerlang, belajar pemrograman bisa menjadi cara terbaik untuk mengubahnya menjadi kenyataan.
Programmer juga memiliki komunitas yang besar dan open source.
Jadi, kamu dapat belajar satu sama lain dan bisa terus-menerus mengembangkan serta mempelajari keterampilan baru. Bergabunglah dengan komunitas dan berkolaborasi dengan orang lain untuk berbagi pengetahuan.